Itinerary Wisata Pulau Natuna, Pulau Cantik yang Jadi Rebutan!
itinerary wisata pulau natuna

Itineraray Wisata Pulau Natuna, Pulau Cantik yang Jadi Rebutan! – Siapa yang gak tau Pulau Natuna? Pulau ini sempat berseliweran namanya beberapa waktu yang lalu, ada yang tau kenapa?

Sebelumnya, kenalan dulu yuk sama Pulau Natuna. Natuna adalah salah satu kabupaten yang ada di Kepulauan Riau. Ibu kotanya bernama Ranai dan merupakan sebuah kepulauan paling utara yang ada di Selat Karimata. Hayo pernah belajar ini pas masih sekolah dulu gak guys?

Natuna berbatasan dengan beberapa negara, seperti Vietnam, Kamboja, Singapura, dan Malaysia. Letaknya sendiri agak jauh dari pulau lain di Indonesia, alias kaya sendirian dan introvert di tengah negara-negara di sekitarnya, tapi masih termasuk wilayah Indonesia kok!

Pulau Natuna juga merupakan jalur yang sering dilewati dalam pelayaran internasional Asia Timur dan juga termasuk penghasil minyak dan gas yang bisa mencapai milyaran bahkan ratusan milyar barel lho!

Terus kok bisa ya ada rumor yang bilang kalau Natuna ini jadi rebutan negara-negara asing di sekitarnya? Bisa jadi, karena posisinya yang berada sangat dekat dengan negara-negara tetangga menjadikan Natuna bak diperebutkan!

Intermezzo sedikit guys, beberapa tahun ke belakang, China dan Indonesia sempat bersitegang akibat perebutan wilayah Pulau Natuna ini. China mengklaim, menurut Garis Batas Transparan (Nine Dash Line) milik negaranya, Pulau Natuna masih termasuk dalam wilayah mereka.

Sayangnya, Nine Dash Line ini adalah peraturan sepihak yang gak melalui Konvensi Hukum Laut di bawah naungan PBB dan UNCLOS, so … ini gak sah, dan secara hukum internasional, Natuna tetap bagian dari wilayah Indonesia kok!

Dibalik itu, Pulau Natuna juga punya banyak potensi kekayaan alam yang luar biasa, gak heran jadi rebutan! Selain dari sisi migas (minyak dan gas), Pulau Natuna juga punya hasil sumber daya laut yang beragam, seperti kepiting, lobster, cumi-cumi, dan aneka sumber daya laut lainnya!

Gak cuma itu, potensi pariwisata di Pulau Natuna juga kaya banget, baik wisata di darat ataupun di perairannya! Tapi sayang nih, kalau mau ke Natuna, paling cepat cuma bisa naik pesawat aja dari Kota Ranai. So … daripada bingung, ini dia rute dan itinerary wisata Pulau Natuna khusus buat kamu!

Itinerary Wisata Pulau Natuna : Keberangkatan

Cara akses Pulau Natuna ini bisa dibilang cukup sulit kalau kamu mau ke sana dengan cara backpackeran walaupun mungkin aja untuk dilakuin, mengingat gak banyak juga orang yang pilih Natuna sebagai tempat liburan.

Walaupun bisa naik kapal laut, tapi lama perjalanannya bisa sampai 4 harian, ya gak jauh beda sih sama backpackeran ke Labuan Bajo. Tapi, kita akan bahas itinerary wisata Pulau Natuna beserta rutenya dari Jakarta dengan naik pesawat aja ya guys! Check this out!

Start dari Bandara Soekarno Hatta, kamu bisa pilih penerbangan ke Natuna dengan transit terlebih dulu di Batam. Tenang aja, transitnya ini cuma sebentar kok, sekitar 30 menitan aja dan kamu gak perlu turun dari pesawat, udah gitu berangkat lagi ke Natuna. Untuk harga tiket dari Soekarno Hatta ke Natuna ini mulai dari 2 juta sampai 5 jutaan.

Dari Batam juga kamu bisa kok naik kapal laut langsung ke Natuna, tapi lama perjalanannya bisa sampai 2 hari. Sebenarnya tergantung dari banyaknya waktu liburan yang kamu punya. Kalau mau cepat, naik pesawat aja yaa guys!

Setelah melewati perjalanan kurang lebih 4 jam lamanya, akhirnya kamu sampai deh di Bandara Raden Sadjad di Kota Ranai, ibu kotanya Natuna.

Itinerary Wisata Pulau Natuna : Day 1

Untuk itinerary wisata Pulau Natuna sebenarnya bisa kamu sesuai-in dengan rencana liburan kamu sendiri guys! Tapi, kalau kamu masih bingung ada wisata apa aja yang bisa kamu jelajahin di sana, kamu boleh kok ikutin itinerary yang satu ini!

  • Masjid Agung Natuna

Ini sih wajib banget kamu datangin karena wisata yang satu ini jadi landmark wisata religinya Natuna! Siapa sangka lho, masjid ini jadi kebanggaan warga Natuna karena katanya masjid ini adalah masjid terbesar dan termegah yang ada di Kepulauan Riau!

Masjid Agung Natuna
Masjid Agung Natuna

Salah satu faktor yang bikin Masjid Agung Natuna tampak unik adalah kubahnya yang mirip sama Taj Mahal yang ada di India. Hayo siapa nih pecinta serial Bollywood? Pasti udah gak asing dong sama Taj Mahal!

Masjid ini juga jadi bagian penting bagi pusat pemerintahan di Kota Ranai. Bayangin deh, saking megahnya, Masjid Agung Natuna bisa menampung sampai 180 jemaah dalam setiap barisnya. Kebayang gak gimana besarnya masjid ini?

Alasan kenapa kamu wajib datang ke masjid ini selain karena kemegahan dan keberadaannya yang merupakan landmark Natuna, masjid ini juga jadi tanda kokohnya peradaban umat Muslim di Pulau Natuna.

Jaraknya dari Bandara Raden Sadjad juga cuma sekitar 15 menit perjalanan naik kendaraan bermotor. So … coba deh kalau main ke sini sempetin untuk ibadah di sini bagi umat Muslim dan abadiin momen dengan baik.

  • Batu Sindu

Destinasi kedua yang bisa kamu sambangi di hari pertama kamu ada di Natuna adalah objek wisata Batu Sindu. Gak lengkap rasanya kalau kamu main ke Kepulauan Riau, khususnya Pulau Natuna, tapi kamu gak mampir ke Batu Sindu.

Batu Sindu Natuna
Batu Sindu, Pulau Natuna

Objek wisata ini kalau sekilas diliat ya memang cuma tumpukan bebatuan dengan beragam ukuran, tapi yang bikin objek wisata ini jadi primadona, gak lain dan gak bukan juga berkat view di sekitarnya!

Gak cuma itu, bebatuan ini juga punya usia yang udah ribuan taun lamanya. Kayanya lebih tua dari nenek dan kakek kita ya guys! Batu Sindu juga termasuk ke dalam wisata Geoparknya Natuna, lho!

Batu Sindu bukanlah hamparan bebatuan biasa, batu-batu ini punya motif yang unik, yakni motif salur yang akan tampak indah kalau kamu jadiin sebagai background swafoto kamu!

Wisata ke Batu Sindu juga cocok dilakuin saat matahari terbit atau terbenam, dimana batu-batuan ini akan memantulkan cahaya keemasan dari sorotan sinar matahari!

Lokasi dari Batu Sindu gak jauh kok dari Kota Ranai. Kalau dari Bandara Raden Sadjad, jaraknya cuma 7 kilometer aja. Harga tiket masuknya juga masih gratis, jadi kamu bisa bebas berkunjung ke Batu Sindu kalau lagi liburan di Natuna!

  • Alif Stone Park

Alif Stone Park ini merupakan hamparan ribuan batu granit yang terbentang luas sejauh mata memandang. Perlu kamu tau, ini indah banget guys!

Alif Stone Park
Alif Stone Park Natuna

Batu-batuan di Alif Stone Park ini udah berdiri sejak ribuan taun lamanya, alias sejak zaman Megalitikum. Luas wilayahnya kurang lebih 3 hektar. Gak cuma ada bebatuan, Alif Stone Park juga terdiri dari pantai dengan pasir lembut berwarna putih.

Buat menuju ke lokasi Alif Stone Park sendiri juga kamu perlu berjalan sejauh 10 meter dengan melewati celah-celah bebatuan granit yang nantinya bakal nuntun kamu buat masuk ke pintu Alif Stone Park yang berupa batuan juga. Pokoknya keren deh!

Tentunya selain bisa berfoto-foto, di sini juga kamu bisa duduk-duduk manis nikmatin tenangnya alam dengan suara debur ombak yang lembut. Kamu juga bisa berendam di sekitar bebatuan ini karena kedalaman airnya juga cukup dangkal dan aman buat kamu berendam di sana.

Air laut di bawah bebatuan Alif Stone Park juga jernih dan asri. Kamu bisa liat ikan-ikan kecil yang berlalu lalang, atau terumbu karang yang warna-warni dan manjain mata!

Sayangnya, Alif Stone Park ini masih terdengar asing di telinga masyarakat Indonesia tapi justru sangat dikenal di mancanegara terutama di negara-negara sekitar di sekitar Natuna. Banyak warga asing yang berlayar menggunakan yacht juga singgah di Alif Stone Park ini!

Oh iya, untuk menuju ke taman batu ini dari Kota Ranai agak jauh ya guys! Kamu harus naik kapal laut selama kurang lebih setengah hari buat sampai di sini. Lalu kamu masih harus menggunakan jalur darat untuk benar-benar sampai di wilaya Alif Stone Park!

Itinerary Wisata Pulau Natuna : Day 2

  • Tanjung Datuk

Wisata Tanjung Datuk juga merupakan wisata Geopark Natuna guys! Posisinya ada di Timur Laut Pulau Natuna. Luas areanya sendiri mencapai 7 hektar lho! Luas banget kan?

Tanjung Datuk
Tanjung Datuk, Pulau Natuna

Keunikan yang ada di Tanjung Datuk bukan cuma hamparan batu berusia ribuan taun aja, tapi juga batu-batu ini punya ukiran dan pahatan yang unik yang timbul secara alami. Bisa dibilang ini adalah ukiran alam karya sang Maha Pencipta!

Di Tanjung Datuk, terdapat beberapa kolam-kolam kecil yang terbentuk secara alami akibat ombak pantai yang mengikis bebatuan sehingga menciptakan beberapa cekungan yang kemudian terisi oleh air laut.

Kamu bertanya-tanya gak sih, kok bisa ya objek wisata ini dinamain Tanjung Datuk? Jadi, Tanjung Datuk ini berasal dari kata Datuk akibat bentuk bebatuannya yang berbentuk menyerupai wajah manusia lengkap dengan topi khas melayu yang biasa digunakan oleh seorang Datuk.

Yang perlu kamu perhatiin kalau mau berkunjung ke Tanjung Datuk adalah kondisi tubuh yang harus benar-benar prima. Pasalnya, buat sampai ke objek wisata ini kamu perlu berjalan cukup jauh dengan kontur berbukit yang bikin napas ngos-ngosan.

Lokasi Tanjung Datuk sendiri kalau ditempuh dari Kota Ranai ini sekitar 60 km jauhnya dengan waktu tempuh sekitar 1 jam perjalanan pakai kendaraan bermotor.

  • Pulau Senua

Selanjutnya, kamu bisa coba berwisata ke Pulau Senua. Lagi-lagi, ini juga bagian dari Geopark Natuna.  Pulau Senua terletak di Desa Sepempang, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna.

Pulau Senua
Pulau Senua, Natuna

Pantai Senua terkenal banget dengan pantai berpasir kuarsa putih dengan air laut yang super jernih. Yang menarik lainnya dari Pulau Senua juga adanya Gua Walet yang posisi mulut guanya menghadap langsung ke lautan lepas.

Buat sampai ke pulau ini, kalau dari Desa Sepempang kamu cuma perlu habisin waktu di perjalanan kurang lebih 15 menitan aja, gak terlalu jauh kan guys?

Itu dia itinerary berwisata di Pulau Natuna yang kita rangkum untuk 2 hari wisata. Buat kamu yang mungkin mau ikut open trip ke Pulau Natuna, tentu aja itinerarynya berbeda dan rata-rata menghabiskan waktu 3 hari 2 malam.

Hal yang wajib kamu persiapkan dengan matang sebelum mutusin buat liburan ke Pulau Natuna adalah riset. Benar-benar gak banyak orang yang jadiin Natuna sebagai destinasi liburan mereka.

So … kamu harus rajin untuk cek jadwal keberangkatan, ketersediaan transportasi, budget, dan juga cuacanya yaa! Karena gak asik juga kalau kamu datang ke Natuna tapi malah disambut kabut dan hujan rintik-rintik.

Selamat liburan guys!

Comments

Leave a Reply